Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2012

Bedanya Akord dengan Kunci

Sering kali saya dengar diantara teman-taman, atau anak-anak band, atau siapapun yang lagi belajar gitar, "lagunya main di kunci apa?", atau "ini kunci apa?" sambil menunjukkan bentuk tangan yang menempel di senar-senar gitar, dari kunci ini lalu ke kunci apa lagu ini? Sebeanarnya si kunci dan akord itu sedikit berbeda, jika kamu pernah belajar gitar klasik mungkin paham, tapi bisa juga tidak, tergantung pengajarnya. Baiklah.... Saya bilang kunci dan akord itu berbeda, kalau ada yang merasa sama, ya gak masalah, tapi setidaknya ini dari apa yang saya pelajari. Apa itu kunci? Sebelumnya saya jelasnya sedikit.... Pada not balok, di garis paranada, yang kita kenal dengan treble clef dan bass clef . Treble clef biasa disebut dengan G-clef dan bass clef biasa disebut dengan F-clef . Treble clef atau G-clef tadi seperti pada gambar dibawah Sedangkan bass clef atau F-clef seperti gambar dibawah Nah, di Indonesianya G-clef ( treble clef ) tadi dis