Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label notasi balok

10 Cara Menghasilkan Uang Full Time Sebagai Musisi (Gitaris)

Kamu hobi bermain gitar? Ingin berpenghasilan full time dari bermusik (skill bermain gitar)? Banyak dari kita yang merasa bahwa akan sulit bagi orang untuk hidup dari musik? apakah benar seperti itu? Saya pribadi awalnya adalah seorang sarjana teknik, namun sejak tahun 2007 hingga sekarang hidup dari musik. Yang akan saya jabarkan nanti merupakan sebagaian dari pengalaman saya dan beberapa rekan saya yang berhasil hidup cukup bahkan lebih dari cukup hidup dari musik. Sebelumnya kita harus punya mindset bahwa pekerjaan di bidang musik bisa termasuk dalam pekerjaan freelance . Jadi para musisi yang produktif tentu akan menghasilkan lebih banyak pendapatan. Seperti yang sudah saya sebut diawal, sebagai musisi khususnya gitaris karena ini adalah pekerjaan freelance maka, untuk mendapatkan pendapatan lebih maka kita harus membuat lebih dari satu sumur pendapatan. Sumur/pendapatan/penghasilan inilah yang akan menentukan posisi apa yang paling cocok dengan kamu yang akan bergelut sebagai mus

Apakah Mungkin Menciptakan Musik Berkualitas Tanpa Bisa Notasi Balok?

Karena musik memang sudah ada sebelum notasi balok, tentu saja bisa mencipta lagu tanpa bisa mengetahui notasi balok. Akan saya jelaskan kenapa. Jadi fungsi notasi balok ini berfungsi sebagai dokumentasi atau catatan. Dan sampai sekarang not balok adalah media termudah untuk penulisan dan penyampaian ke musisi lain atau siapa saja yang ingin belajar musik. Setidaknya hingga saat ini saya belum menemukan pencatatan musik yang yang lebih baik daripada not balok (partitur) Yang perlu diingat adalah ilmu musik itu ilmu suara. Saya jadi teringat Melly Goeslow yang menciptakan karya-karyanya tanpa bantuan instrumen. Namun tidak semua musisi memiliki metode yang sama, sebagian dari mereka membutuhkan media lain (instrumen). Pada dasarnya karena ilmu suara, penciptaan lagu sangat membutuhkan imajinasi. Suara adalah bagian dari imajinasi. Kadang proses membuat lagu atau menulis lagu juga membutuhkan gambar, atau sebuah kejadian (scene). Tiap-tiap musisi punya gaya masing-masing dan